Mengatasi Masalah Kamu Tidak Memenuhi Syarat Untuk Mengklaim Voucher Ini di Shopee

Farihin Muhamad
0

Halo semuanya, kita berjumpa lagi di postingan bertema how to setelah beberapa postingan kebelakang kita sudah banyak membahas tentang materi keguruan. Nah kali ini kita akan membahas tentang masalah penggunaan voucher diskon 50% di shopee live yang sedang gencar digaungkan di platform belanja oren ini.

To be honest aku adalah pengguna platform shopee yang sangat antusias dengan promo-promo yang dihadirkan disana dan tidak terkecuali promo diskon 50% dengan maksimal 20rb (awalnya malah 30rb) yang sekarang sedang berjalan. Kebetulan beberapa hari yang lalu saat hendak check out aku mendapati sebuah masalah saat mengkalim voucher yang notifikasinya adalah "Kamu Tidak Memenuhi Syarat Untuk Mengklaim Voucher Ini" screen shootnya seperti gambar di bawah ini:

Dari sini aku berfikir ini ada kesalahan apa ya? apakah akun ku kena baned atau memang ada perubahan ketentuan penggunaan akun? ya sampai titik ini aku belum tahu kenapa penyebabnya. Lantas segeralah aku searching ke google dan mendapati banyak postingan tentang ini dan ada juga postingan youtube tentang hal ini yang mana kebanyakan menyarankan untuk menghapus cache aplikasi atau menghapus aplikasi shopee yang double di hp (dual app) namun dua cara ini ternyata tidak mempan alias tidak berhasil, singkat cerita aku pasrah dan menunggu keesokan harinya dengan asumsi mungkin vouchernya sudah habis digunakan dan besok akan aku coba lagi klaim vouchernya.

Nah di hari berikutnya aku coba untuk mengklaim lagi voucher itu tapi ternyata tidak ada perbedaan dan notifikasi "tidak memenuhi syarat" masih muncul, nah dari sini aku berinisiatif untuk menghubungi cs untuk bertanya perihal masalah ini, dan ternyata sebelum aku chat langsung dengan cs ada pesan mengenai Voucher Shopee Live seperti yang tertera pada gambar di bawah ini:

Ternyata voucer ini hanya dapat digunakan sebanyak 4 kali dalam seminggu dan jika kita sudah menggunakan sesuai batasnya maka kita akan mendapati notifikasi kesalahan tidak memenuhi syarat seperti yang ditampilkan diatas. Untuk memastikan hal ini aku coba tunggu ke minggu berikutnya dan wooalaaa ternyata setelah aku coba lagi voucher bisa aku klaim dan aku gunakan untuk belanja.

Demikian postingan kali ini, semoga ada manfaatnya buat kalian dan sampai jumpa di postingan berikutnya.



Tags:

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)