Image from https://unsplash.com/@anniespratt |
Dunia informatika atau mungkin orang lebih familiar dengan Information Technologi / IT sepertinya masih akan menjadi bidang favorit bagi sebagian orang untuk memfokuskan kemampuan atau skillnya. Jika menilik sekolah kejuruan yang sedang digalakan oleh pemerintah (paling tidak di tempat ku) aku bisa melihat bahwa jurusan yang banyak dibuka adalah jurusan yang cukup kental dengan nuansa informatika. Nah jika kamu salah satu orang yang memiliki impian untuk menggeluti dunia ini maka pada postingan ini aku akan menjelaskan 6 kemampuan dasar yang harus kamu miliki dan kamu kuasai sebelum memfokuskan pada satu bidang khusus di luasnya dunia informatika. Baiklah mari kita bahas satu persatu.
1. Pemahaman komponen perangkat keras komputer
Anak informatika kesehariannya tidak akan lepas dari interaksi dengan komputer/laptop, oleh karena itu perlu untuk mengetahui komponen-komponen (minimal yang utama) apa saja yang ada pada komputer/laptop kita, kenapa? pertama agar kita mengetahui kemampuan dari perangkat yang kita gunakan jadi kita tidak salah dalam menggunakan piranti lunak yang akan kita sandingkan dengan komputer/laptop kita, kedua agar kita dapat mengidentifikasi kerusakan pada perangkat keras kita dan dapat mencari penggantinya yang benar.
2. Merakit komputer
Memahami nama komponen dan fungsinya tidak akan serta merta membuat kita dapat mengatasi permasalahan yang timbul pada komputer/laptop kita, setelah mengetahui komponen maka hal selanjutnya yang harus kita pahami adalah cara memasangkannya dengan baik dan benar oleh karena itu kita harus memiki kemampuan untuk merakit perangkat keras dari 0.
3. Instalasi sistem operasi
Setelah kita memiliki komputer atau laptop maka kita harus melakukan instalasi sistem operasinya baik itu menggunakan versi windows ataupun versi linux. Kenapa kita harus bisa melakukannya? karena sistem operasi adalah komponen yang paling rentan mengalami kendala atau permasalahan (dengan berbagai macam penyebab), jadi tidak menutup kemungkinan kita akan sering melakukan instalasi sistem operasi ini.
4. Troubleshoot hardware dan software
Setelah sistem operasi terinstall maka kita harus siap untuk menghadapi kendala yang mungkin terjadi pada komputer kita. Kendalanya pasti terletak hanya pada dua hal yaitu hardware/perangkat keras atau software/perangkat lunak. Jadi kita harus mengetahui cara mengetasi kendala/troubleshoot tersebut, terkadang kendala ringan muncul dan kita dapat mengatasinya dengan mudah (berkat pengetahuan tentang komponen hardware dan sistem operasi), namun tidak jarang akan kita temui permasalahan yang lebih berat oleh karena itu kita harus lincah dan kreatif untuk mencari solusinya.
5. Mengetik 10 Jari
Apapun bidang kekhususan yang akan kalian ambil, mengetik dengan 10 jari adalah harga mati yang harus kalian kuasai. Percayalah dengan kemampuan ini pekerjaan kalian yang berhubungan dengan komputer akan 2x bahkan 5x lebih cepat terselesaikan dengan kemampuan ini.
6. Bahasa Inggris
Apa hubungannya bahasa inggris dengan informatika? tentu saja ada hubungannya, manual book & sign pada hardware hampir semunya menggunakan bahasa inggris, sistem operasi dan software-software lain yang kita gunakan mayoritas menggunakan bahasa inggris, error yang kadang muncul juga pesannya dalam bahasa inggris, tutorial tips & trik di internet lebih banyak yang berbahasa inggris. Kalian tidak perlu mahir berbahasa inggris sampai lancar melakukan conversation (tapi akan sangat bagus sih kalau bisa), minimal bahasa inggrisnya komputer saja yang kalian pahami itu sudah cukup. Jadi suka atau tidak suka kalian tetap harus bisa bahasa inggris.
Setelah 6 kemampuan tersebut kalian kuasai barulah kalian akan siap untuk melanjutkan petualangan di dunia informatika dengan memasuki salah satu pintu yang akan membawa kalian ke jalur yang lebih spesifik, entah itu sebagai seorang programmer, sistem analis, designer, networker, dan lain-lain.
Itulah 6 Kemampuan Dasar Yang Harus Dikuasai Anak Informatika menurut versi @farihinmuhamad berdasarkan pengalamannya berkecimpung di lingkungan kerja yang berkaitan dengan disiplin ilmu informatika. Sekian postingan kali ini, semoga ada informasi bermanfaat yang dapat diambil, sampai jumpa dipostingan berikutnya.
Post a Comment