Hari ini baru saja saya menyelesaikan proses pencairan dana BPJS Tenaga Kerja (baru prosesnya ya, dananya belum hehehe) dan alhamdulillah ternyata prosesnya tidak serumit yang saya bayangkan (tidak seperti mengurusi data kependudukan ataupun pajak kendaraan), walaupun demikian saya agak terkejut dengan beberapa tahapan yang harus dilalui karena dari informasi dibanyak postingan online yang saya kumpulkan hanya dijelaskan tentang garis besar dan persyaratan umumnya saja, jadi jika kamu akan melakukan pencairan dana BPJS TK maka saya sarankan baca postingan ini sampai selesai, so have a nice read...
Awal mulanya saya baca disebuah web tentang proses pencairan dana BPJS TK dan dijelaskan bahwa proses pencairan sangat mudah dan dana bisa cair dalam hitungan jam, yang harus dilakukan pada saat pencairan adalah membawa beberapa persyaratan standar seperti fotocopy KTP, KK, Kartu Kepesertaan, Verklaring (paklaring), dan rekening bank. Ternyata saat saya berkata demikian kepada teman saya dia merasa aneh karena dari pengalaman sebelumnya (ada rekan yang telah melakukan pencairan sekitar 1-2 bulan yang lalu) proses dana cair adalah 7-10 hari setelah proses pemberkasan dokumen, dan akhirnya (dengan desakan saya hehehe) teman saya ini menelpon ke kantor BPJS cabang tasik dan dijelaskan bahwa memang dana akan cair dalam waktu maksimal 7 hari kerja dan CS BPJS menjelaskan bahwa untuk melakukan proses pencairan harus melakukan DAFTAR ONLINE terlebih dahulu karena cabang tasik merupakan cabang yang cukup besar/sibuk jadi diwajibkan daftar online (dan benar saja saat melakukan proses pencairan di kantor BPJS TK saya melihat ada orang yang harus batal melakukan proses karena harus daftar online terlebih dahulu).
Hari Senin 12 Agustus 2019 saya melakukan pendaftaran secara online pada Situs Pendaftaran Online BPJS TK awalnya saya kira esok hari sudah bisa melakukan proses namun ternyata pada formulir yang dihasilkan setelah pendaftaran jadwal saya jatuh pada tanggal 21 Agustus 2019 (lebih dari satu minggu), dan berikut ini beberapa hal yang ditekankan pada formulir pendaftaran online:
Bapak/Ibu dimohon untuk HADIR SESUAI dengan Tanggal, Jam dan Kantor Cabang yang telah dipilih, serta MEMBAWA kelengkapan dokumen persyaratan klaim JHT sebagai berikut :
1. Kartu Peserta (Asli).
2. KTP (Asli dan 1 (satu) Lembar Fotocopy).
3. KK (Asli dan 1 (satu) Lembar Fotocopy).
4. Keterangan Kerja / Varklaring (Asli dan 1 (satu) Lembar Fotocopy).
5. Buku Rekening (Asli dan 1 (satu) Lembar Fotocopy).
6. NPWP (Asli dan Fotocopy) *.
Keterangan :
* Untuk Klaim JHT dengan saldo diatas Rp. 50.000.000,- atau Klaim JHT pengambilan 10%.
Hal-hal yang perlu diperhatikan pada saat datang ke Kantor Cabang :
1. Pastikan Kartu Keluarga (KK), KTP dan Kartu Peserta yang dibawa SESUAI dengan yang didaftarkan, demi kelancaran proses klaim
yang diajukan.
2. Mohon untuk hadir minimal 30 menit sebelum pilihan Jam Kedatangan.
3. Serahkan bukti pengajuan Antrian Online kepada petugas kami.
4. Nomor Pengajuan ini hanya berlaku untuk Tanggal dan Jam Kedatangan serta Kantor Cabang Tujuan yang telah dipilih, silahkan
melakukan pengajuan Antrian Online ulang jika Nomor Pengajuan ini sudah tidak berlaku.
Setelah melakukan pendaftaran online saya berinisiatif untuk menyimpan file pdf dan mencetak/print formulir pendaftaran dan beruntung saya melakukan ini karena formulir tidak akan dikirim ke e-mail dan walau pada surat pendaftaran ini tidak ada instruksi untuk diprint (instruksinya tersisip pada poin ke-3) akan tetapi petugas tetap meminta surat pendaftaran online ini (dan kejadian juga saat proses, ada orang yang hanya memperlihatkan screenshoot tapi tetap diminta untuk melakukan print). Setelah itu saya juga menyiapkan dokumen lai seperti yang diminta pada surat pendaftaran.
Hari Selasa 20 Agustus saya ke kantor BPJS TK untuk melakukan pencairan, ada satpam yang cukup ramah menyambut di gerbang masuk dan saya diarahkan untuk parkir dibelakang gedung. Kesan awal saya terhadap gedung ini adalah cukup bersih dan cukup tertata walau tidak begitu besar gedungnya. Saat masuk kedalam gedung ada satu satpam lagi yang menyapa dan menanyakan keperluan dan setelah saya menjawab akan melakukan pencairan maka saya ditanya apakah sudah daftar online? saya jawab sudah dan saya serahkan form daftar onlinenya, setelah itu saya ditanya lagi apakah sudah mengisi formulir? saya jawab belum, lalu saya diarahkan ke meja pengisian formulir dan dihadapkan pada 2 lembar formulir kosong yang harus saya isi (surat pernyataan).
Setelah selesai mengisi form saya kaget karena di contoh yang dipampang ada tulisan materai tapi menurut satpam tidak apa-apa tanpa materai juga (tapi buat jaga-jaga silahkan kamu bawa saja materai). Dimintalah formulir yang sudah diisi dan dokumen-dokumen persyaratan oleh pak satpam lalu di satukan dan diserahkan kepada petugas pemvalidasi dokumen, sayapun dipersilahkan untuk duduk menunggu. Setelah menunggu kurang lebih 10 menit nama saya dipanggil dan oleh petugas dijelaskan bahwa ternyata saya SALAH TANGGAL (karena harusnya memang tanggal 21 Agustus, saya ingatnya hari selasa adalah hari dimana saya harus melakukan proses pencairan, intinya saya salah menentukan hari), maka saya terpaksa mengurungkan diri untuk melakukan prosesnya tapi ada untungnya juga karena saya sudah mengisi formulir yang tadinya saya tidak tau.
Keesokan harinya Rabu 21 Agustus 2019 saya kembali ke kantor BPJS TK dan langsung menyerahkan dokumen saya yang kemarin sudah disatukan, lalu sayapun menunggu sekitar 5 menit dan langsung dipanggil oleh petugas validasi dokumen, dan menurut petugasnya dokumen saya sudah lengkap dan saya diberika nomor antrian untuk selanjutnya dipanggil oleh bagian pemrosesan.
Dan tahap terakhirpun akhirnya datang, saya dipanggil oleh bagian pemrosesan dan disini saya mendapati suatu hal yang tidak saya fikirkan sebelumnya. Disini saya ditanyai mengenai hal-hal yang sudah saya isi pada formulir-formulir sebelumnnya, kalau saya boleh katakan mungkin ini seperti proses introgasi apakah benar saya adalah orang yang mempunyai akun atau pengguna BPJS TK yang asli. Saya ditanyai dari mulai nama lengkap, tempat tanggal lahir, nama istri, ayah ibu, jumlah anak, tempat tinggal dan lain sebagainya, awalnya saya juga kaget dan sempat nerveous juga karena saya fikir "kok saya ditanyai sampai seperti ini? apakah petugas tidak percaya bahwa saya memang orang yang datanya ada pada form?" tapi lama kelamaan saya mulai ngeuh bahwa petugas sedang mencocokan data yang ada pada form dengan pernyataan saya dan memang saya amati terlihat petugas menggunakan stabilo untuk menendai data yang sudah dia cocokan, setelah ditanyai saya dimita untuk berpose dan difoto melalui web cam dan terakhir sekali saya diminta untuk menandatangani dokumen (yang sudah ada foto sayanya), sampai disini akhirnya prosesnya selesai juga dan petugas menyampaikan bahwa dana akan masuk ke rekening yang sudah dilampirkan paling lambat 7 hari setelah proses ini. Saya pun tersenyum, beterimakasih dan pulang dengan harapan pasti hehehe...
Proses masuknya dana ke rekening saya kurang lebih sekitar 3 hari karena saya cek dari hari kamis, jum'at, dan baru hari sabtu siang saya dapati ada dana masuk ke rekening saya dengan jumlah dana yang kurang lebih sama dengan yang saya cek sebelumnya. Nah jadi mencairkan dana BPJS TK sangat mudah kan, jadi kamu tidak usah khawatir lagi OK.
Dan tahap terakhirpun akhirnya datang, saya dipanggil oleh bagian pemrosesan dan disini saya mendapati suatu hal yang tidak saya fikirkan sebelumnya. Disini saya ditanyai mengenai hal-hal yang sudah saya isi pada formulir-formulir sebelumnnya, kalau saya boleh katakan mungkin ini seperti proses introgasi apakah benar saya adalah orang yang mempunyai akun atau pengguna BPJS TK yang asli. Saya ditanyai dari mulai nama lengkap, tempat tanggal lahir, nama istri, ayah ibu, jumlah anak, tempat tinggal dan lain sebagainya, awalnya saya juga kaget dan sempat nerveous juga karena saya fikir "kok saya ditanyai sampai seperti ini? apakah petugas tidak percaya bahwa saya memang orang yang datanya ada pada form?" tapi lama kelamaan saya mulai ngeuh bahwa petugas sedang mencocokan data yang ada pada form dengan pernyataan saya dan memang saya amati terlihat petugas menggunakan stabilo untuk menendai data yang sudah dia cocokan, setelah ditanyai saya dimita untuk berpose dan difoto melalui web cam dan terakhir sekali saya diminta untuk menandatangani dokumen (yang sudah ada foto sayanya), sampai disini akhirnya prosesnya selesai juga dan petugas menyampaikan bahwa dana akan masuk ke rekening yang sudah dilampirkan paling lambat 7 hari setelah proses ini. Saya pun tersenyum, beterimakasih dan pulang dengan harapan pasti hehehe...
Proses masuknya dana ke rekening saya kurang lebih sekitar 3 hari karena saya cek dari hari kamis, jum'at, dan baru hari sabtu siang saya dapati ada dana masuk ke rekening saya dengan jumlah dana yang kurang lebih sama dengan yang saya cek sebelumnya. Nah jadi mencairkan dana BPJS TK sangat mudah kan, jadi kamu tidak usah khawatir lagi OK.
Sekian postingan kali ini, semoga bermanfaat sehingga ini menjadi tambahan amal baik buat saya, terimakasih sudah berkunjung dan sampai jumpa di postingan selanjutnya.
Post a Comment