Manajemen, Fungsi dan Jenis Pembelanjaan


Yaitu keseluruhan usaha perusahaan dalam bidang keuangan yang dimulai dari perencanaan Sumber dana,tindakan untuk mendapatkan hingga usaha untuk memanfaatkan dana yang diperoleh secara optimal untuk mencapai tujuan perusahaan.

Fungsi Pembelanjaan
- Perencanaan Sumber dan Penggunaan dana
- Usaha-usaha mendapatkan Dana
- Usaha-usaha mengalokasikan Dana

Jenis Pembelanjaan
- PEMBELANJAAN  AKTIF : Menyangkut penggunaan dana seefisien mungkin (terdapat pada neraca sebelah DEBET)
- PEMBELANJAAN  PASIF : Menyangkut usaha menarik dana seefisien mungkin (terdapat pada neraca sebelah KREDIT)

Sendi Dasar dan Azas Koperasi:
- Koperasi tidak berorientasi pada keuntungan
- Bunga atas modal dibatasi hanya sebesar yang diikutkan pada koperasi
- Pengendalian dan Pengawasan dilakukan oleh anggota yg ditunjuk
- Keanggotaan bersifat terbuka & (boleh keluar  masuk )
- Usahanya bersifat mandiri ( bergantung pada modal intern)
- Adanya kerjasama antar koperasi

Modal :
SUMBER MODAL :

Dilihat dr Jk waktunya :
- Modal jk Pendek
- Modal jk Menengah
- Modal jk Panjang
Dilihat dari Sumbernya :
- Modal Internal ( Modal dr dalam perusahaan)
- Modal Eksternal ( Modal dari luar perusahaan)

ALOKASI DANA
Motif Investasi :
- Kas :  Motif Transaksi, Spekulasi & Berjaga-jaga
- Efek : - Menjaga Likuiditas
- Memperoleh Pendapatan (jk pendek)
- Pihutang :- Meningkatkan penjualan
- Persediaan:  -Menjaga kontinuitas produksi & distribusi
- Mengatasi kenaikan harga yg fluktuatif
- Aktiva Tetap : - Menunjang kegiatan operasional
- Mengalokasikan dana yg menganggur
- Penyertaan : - Mengalokasikan dana yg menganggur
- Memperoleh pendapatan ( jk panjang)

Harga Kredit :
- Sejumlah pengorbanan (uang & jasa) yang dikeluarkan oleh peminjam untuk memperoleh sejumlah dana sampai dana tsb dimanfaatkan.
- Sejumlah prosentase bunga resmi pinjaman ditambah biaya lain-lain, perhitungan waktu efektif dan penggunaan dana efektif.
- Harga kredit timbul karena perusahaan menggunakan Modal Asing. Sumber dana ini digunakan bila dianggap dpt memberikan manfaat, yaitu :
ROA stlh menggunakan MA >ROA sblm menggunakan MA

Modal asing bermanfaat bagi koperasi bila :
- Dapat menimbulkan penghematan Biaya/Pajak
- Tidak adanya campur  tangan Pemerintah
- Bunga Pinjaman < SHU yang diperoleh
- Penggunaan Pinjaman dapat dirasakan manfaatnya oleh anggota.



Courtesy of Elis Listiana Mulyani

Post a Comment

Previous Post Next Post